You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Resto Apung Pulau Pramuka Dimulai
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pembangunan Resto Apung di Pulau Pramuka Dimulai

Pembangunan resto apung di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kabupaten Kepulauan Seribu sudah dimulai. Resto apung ini nantinya akan menjadi sarana berjualan bagi warga setempat.

Desember mendatang sudah selesai

Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi mengatakan, resto apung dibangun berukuran 3 x 20 meter persegi tepat di atas kolam miniatur Pulau Pramuka

"Resto apung akan dilengkapi gazebo berukuran 3x8 meter persegi. Pembangunan resto apung ini terealisasi melalui kolaborasi dengan salah satu perusahaan swasta dengan memanfaatkan program corporate social responsibility," ujarnya, Rabu (18/11).

Selesai Dibangun, Ariza Berharap Restoran Apung Muara Angke Tingkatkan Perekonomian Warga Sekitar

Pepen menjelaskan, pengelolaan resto apung akan diserahkan kepada warga. Terutama, untuk pemberdayaan pemuda atau pedagang yang memiliki bidang sesuai kebutuhan resto apung.

"Targetnya akhir Desember mendatang sudah selesai pengerjaannya. Sehingga, awal tahun sudah bisa difungsikan atau digunakan berjualan," terangnya.

Ia berharap, resto apung ini bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dan mampu meningkatkan perekonomian warga di Kelurahan Pulau Panggang.

"Kami ingin resto apung ini bisa menjadi percontohan bagi pulau permukiman lainnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4299 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1736 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik